Lebih Efektif, Berikut 5 Cara Membaca Alquran Yg Baik Dan Benar Untuk Pemula

Cara Membaca Alquran Yg Baik Dan Benar Untuk Pemula

Sebagai kitab suci umat Islam, Alquran diturunkan dengan beberapa hukum bacaan. Maka dari itu penting bagi Anda mengetahui bagaimana cara membaca Alquran yg baik dan benar. Bagi Anda yang masih baru pertama kali bisa melafalkannya, maka sebaiknya harus melakukan cara khusus. Lantas apa saja tips dan trik yang bisa digunakan? Berikut informasi detailnya!

Tips Membaca Ayat Suci Quran

Mempelajari Membaca Dari Huruf Ke Huruf

Tips pertama untuk cara belajar membaca Al Quran bagi pemula yaitu memulai dari hal dasar. Hal ini bisa dilakukan dengan mengenal huruf huruf hijaiyah. Huruf hijaiyah ini merupakan huruf abjad yang digunakan di dalam Al Quran. Terdapat jumlah 29 huruf hijaiyah yang harus dipelajari cara pelafalannya.

Jika anda telah mengenal betul huruf hijaiyah, hal tersebut akan memudahkan anda ketika membaca ayat suci Quran. Selain memudahkan, dengan mengenal ke 29 huruf hijaiyah akan membuat Anda lebih membiasakan diri sesuai dengan cara melantunkannya. Dengan begitu setiap huruf Al Quran bisa memiliki haknya masing masing sesuai kaidah yang ada.

Mengenal Harokatnya

Cara membaca Alquran yg baik dan benar kedua yaitu mengetahui harokat atau tanda baca yang terdapat pada huruf hijaiyah. Mempelajari harokat ini juga hal yang sangat penting karena jika Anda tidak mengetahui harokatnya, maka akan kesulitan untuk membaca Quran. Contoh dari harokat yang terdapat dalam bacaan Al Quran di antaranya adalah fathah, kasrah, dammah, dan sukun.

Mempelajari Tajwid

Mempelajari tajwid juga menjadi salah satu tips terpenting ketika ingin mempelajari membaca ayat suci Quran dengan baik dan benar. Tajwid di sini bisa diibaratkan sebagai tata bahasa Arab. Hal tersebut karena tajwid menjadi salah satu acuan pembacanya supaya dapat membunyikan huruf hijaiyah yang terdapat dalam Al Quran dengan tepat.

Hukum tajwid ada bermacam-macam. Salah satunya adalah hukum bacaan nun mati atau tanwin. Di dalam hukum bacaan nun mati atau tanwin terdapat lima macam kaidah yang harus dipatuhi. Anda bisa mempelajari cara membaca Alquran yg baik dan benar mulai dari idzhar, idgham bigunnah, idgham bilagunnah, iqlab, dan ikhfa’.

Belajar Ke Guru Mengaji (Ustaz atau Ustazah)

Belajar Ke Guru Mengaji (Ustaz atau Ustazah)

Jika ingin mempelajari Al Quran dengan benar, Anda bisa melakukannya dengan cara mencari guru mengaji. Hal ini akan memudahkan Anda untuk mempelajari ayat suci Quran karena ada yang membimbing. Tetapi jika ingin belajar sendiri, maka bisa dilakukan dengan cara membaca buku ataupun menonton video di platform terpercaya.

Bersungguh Sungguh ketika mempelajarinya

Ketika telah mengenal huruf hijaiyah, harokat, tajwid, dan mendapatkan bimbingan dari guru ngaji, Pastikan diri Anda bersungguh sungguh untuk mempelajarinya lebih dalam lagi. Hal ini dikarenakan untuk mempercepat bacaan Anda lebih lancar dan benar. Jika Anda tidak sungguh-sungguh ilmu tersebut akan susah masuk ke dalam diri Anda.

Jika Anda bersungguh sungguh dalam mempelajari cara membaca Alquran yg baik dan benar, usahakan untuk terus mempraktikkan atau membacanya. Dengan cara membacanya secara berkelanjutan, maka akan membuat lebih familiar dengan huruf bacaannya. Sehingga akan membuat Anda semakin lancar dan tepat membaca ayat-ayat Al Quran.

Itulah lima tips belajar membaca ayat suci Quran, mulai dari mengenal huruf hijaiyah hingga bersungguh sungguh ketika mempelajarinya. Jika memahami semua poin tersebut dan terus untuk mempraktekkannya, maka Anda akan bisa membaca sesuai dengan hukumnya. Terlebih lagi jika Anda membacanya dengan cepat, maka kesempatan mendapatkan pahala akan lebih banyak.